Flu adalah penyakit yang paling umum kita rasakan ketika musim hujan.
Penyakit ini membuat kita merasa lemas dan tak bersemangat sepanjang
hari. Tak ingin hari Anda kelabu hanya gara-gara flu? Berikut adalah
tips sehat untuk menangkal flu selama musim hujan, seperti dilansir
Boldsky.
1. Teh Herbal
Teh herbal dapat
menghindarkan Anda dari flu. Dengan menambahkan sedikit jahe ke dalam
teh, Anda bisa membuat tubuh tetap hangat.
2. Buah jeruk
Sumber
utama dari buah jeruk adalah vitamin C. Jadi, kita perlu mengkonsumsi
buah jeruk karena juga membantu dalam meningkatkan kekebalan tubuh.
Meningkatkan asupan vitamin C sangat penting jika Anda merokok, karena
merokok meningkatkan risiko Anda terkena flu. Buah jeruk bukan
satu-satunya makanan yang tinggi vitamin C. Kentang, paprika hijau,
stroberi dan nanas juga dapat membantu dalam penyembuhan batuk dan flu.
3. Bawang putih
Bawang putih merupakan sumber antioksidan dan dipercaya dapat mencegah penyakit jantung.
4. Sup ayam
Sup ayam hangat dapat membantu melancarkan saluran pernapasan yang tersumbat dan memberikan lebih banyak energi.
5. Makanan panas
Masakan pedas dapat melancarkan hidung yang tersumbat dan memberi energi. Setidaknya, Anda juga merasa lebih hangat.
6. Jahe
Jahe
dapat membantu mengobati batuk dan demam yang sering menyertai pilek
dan flu. Cara terbaik menggunakan jahe dengan menambahkannya ke dalam
secangkir teh.
7. Vitamin B6 dan B12
Vitamin
ini dikenal sebagai nutrisi penyembuhan, dan makanan yang tinggi
protein. Perbanyak konsumsi ikan, susu sapi, susu kedelai, sereal, bayam
dan ayam kalkun.
8. Tidur
Tidur tidak
hanya membuat kita merasa segar, tetapi juga menyembuhkan kita dari flu.
Miliki waktu tidur yang baik yakni 8 jam sehari.
9. Zinc
Anda
perlu menambahkan lebih banyak makanan yang kaya zinc untuk mencegah
flu. Senyawa ini juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda. Tiram,
daging merah dan unggas merupakan sumber zinc yang terbaik.
10. Cairan
Pastikan
tubuh tetap terhidrasi. Perbanyak konsumsi air untuk mencegah
dehidrasi. Air juga ampuh dalam mengeluarkan racun dari tubuh.
Ini adalah tips sehat untuk menangkal flu selama musim hujan. Lakukan olahraga rutin untuk mendukung pola diet sehat Anda.
sumber ilmu disini
Sukai dan Gabunglah ke fans page "SUMBER ILMU PENAMBAH WAWASAN" untuk mendapatkan update artikel menarik lainnya, yang pastinya bakal menambah wawasan pengetahuan kita. Stay tune :)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Artikel Terpopuler
-
Wajah yang menua adalah hal alami yang pasti akan terjadi pada setiap orang. Tetapi pada kondisi tertentu, bisa jadi seorang wanita tampa...
-
The Fed (doc: veteranstoday.com) Mulanya saya sulit percaya menyimak kemarahan para patriot Amerika ketika mengungkap apa yang sesungg...
-
"Bisa saja saya memusnahkan semua YAHUDI di DUNIA, tapi saya sisakan sedikit saja yg hidup. agar kamu tau mengapa alasan saya membun...
-
Biar lebih yakin coba bandingkan gamber monyet ini dengan Albert Einstein yang asli. Perhatikan rambut, jidat , kelopak mata, kerutan...
-
Okearea – Gigi merupakan organ manusia yang sangat penting. Tanpa gigi manusia tidak bisa mengunyah makanan dengan gigi. Gigi berfu...
Get this widgetGet this widget